Oracle VM VirtualBox adalah perangkat lunak virtualisasi, yang dapat digunakan untuk mengeksekusi sistem operasi "tambahan" di dalam sistem operasi "utama". Sebagai contoh, jika seseorang mempunyai sistem operasi MS Windows yang terpasang di komputernya, maka seseorang tersebut dapat pula menjalankan sistem operasi lain yang diinginkan di dalam sistem operasi MS Windows.
B. LATAR BELAKANG
Kalian pasti tau apa itu virtual box bukan ? ya, software yang diperuntukan untuk simulasi dan virtualisasi ini sangat bermanfa'at sekali bagi kita, dengan adanya software ini apabila kita hendak mencoba coba operating system atau kita hendak melakukan virtualisasi kita tak perlu install ulang langsung di PC kita yang pastinya ribet karena harus membackup semua data kita, cukup kita install di virtual box maka kita serasa menjalankan seperti aslinya
C. PEMBAHASAN
1. NAT
Mode ini merupakan mode default dari virtual box, artinya walaupun kita tidak mengatur nya tetap kita akan di berikan mode NAT sebagai mode jaringan OS virtual kita, lalu fungsi nya apa ? dengan mode NAT, OS virtual kita otomatis bisa terhubung ke OS asli kita, dan andai komputer kita memiliki koneksi internet maka si S virtual pun akan bisa terhubung ke internet, hanya saja walau OS virtual bisa nge ping ke OS asli tapi tidak dengan sebaliknya, itulah fungsi NAT
2. Bridge Adapter
3. Internal Network
Mode internal Network memungkinkan untuk membuat beberapa OS virtual saling terhubung, maksudnya apabila kita menginstall lebih dari satu virtual pada virtual box dan kita menginginkan untuk semua virtual tersebut saling terhuhbung maka kita gunakan adapter network nya yaitu Internal Network, pada name di atas terserah kita mau di beri nama apapun, tapi ingat.. virtual yang akan terhubung dengan virtual di atas juga harus menggunakan nama yang sama
4. Host-Only Adapter
Mode ini dapat memungkinkan untuk OS virtual bisa terkoneksi ke OS asli kita begitu pula dengan sebaliknya, OS virtual dan juga os komputer yang menggunakan mode ini otomatis masuk ke dalam satu network yang sama dengan menggunakan ethernet virtual
D.REFRENSI
http://akmaltaufiq.blogspot.com/2018/10/macam-macam-mode-jaringan-di-virtual-box.html
No comments:
Post a Comment